Assalamualaikum para pembaca! Bagaimana kabarnya?
Ditengah wabah covid-19, kita tentunya dituntut untuk pandai menjaga kesehatan tubuh. Jangan lupa kita selalu berdoa agar wabah ini segera berakhir. Aamiin...!
Hari ini saya akan mencoba memberikan ulasan aplikasi google classroom. Mungkin agak sedikit terlambat dipost, karena para pengajar atau pelajar sudah cukup lama melakukan aktivitas belajar-mengajar dirumah. Dan beberapa orang sudah mahir dan mendapatkan manfaatnya. Meski terlambat mudah-mudahan tetap membawa manfaat bagi para pembaca. Langsung saja kita bahas!
Aplikasi google classroom bisa diakses melalui Handphone Android dan Laptop atau komputer, maka saya akan bagi materi artikel ini dari menjadi 2 sisi.
Sisi pertama saya akan bahas google classroom jika digunakan pada handphone atau smartphone Android.
- Untuk memiliki aplikasi google classroom kita perlu mendownload pada aplikasi google play store. Ukuran aplikasi google classroom tidak terlalu besar yaitu 13 Mb jadi tidak akan terlalu membebani handphone kita.
![]() |
Gambar Download Aplikasi Google Classroom |
- Setelah behasil diinstal, langakah selanjutnya jika anda seorang guru atau pengajar kita bisa membuat kelas. Caranya buka aplikasi google classroom dan klik pada tanda tambah (+) pada pojok kanan atas.
![]() |
Gambar 1 Tampilan awal |
- Pilih opsi kedua create class. Untuk join class adalah opsi jika anda ingin mengikuti sebuah kelas, atau dalam artian anda menjadi seorang murid. Namun jangan lupa masukan kode kelas.
- Klik atau centang pada kotak dialog pesan dan pilih continue.
- Buatlah kelas sesuai keinginan anda. Misal class name saya isi dengan " XI TKJ 1" . Untuk section bisa diisi dengan deskripsi mapel anda, kalau saya diisi dengan kategori "C3". Selanjutnya room boleh diisi dengan angka "R 01". Terakhir subject isi dengan "mata pelajaran" anda.
![]() |
Gambar 1.3 Penaman kelas |
- jika sudah selesai tahapan ke-5 maka anda sudah memiliki kelas untuk di-share pada para siswa anda. Untuk melihat kode kelas anda terlebih dahulu harus masuk kedalam kelas. Silahkan klik kelas yang akan anda lihat. Pada pojok kanan ada tombol pengaturan berbentuk mirip gear (menurut saya).
![]() |
Gambar 1.4 Kelas |
- Kemudian muncul tampilan. Kode kelas tepat dibawah tulisan general. Mohon maaf kalau gambarnya tidak memuat kode class, saya potong demi alasan menjaga privasi.
- Silahkan klik kode kelas secara otomatis akan di-copy dan bisa di share via WhatsApp atau aplikasi chat lain pada murid anda.
Nah, untuk selanjutnya kita akan bahas bagaimana cara memberikan tugas bahkan kuis.
Pertama-tama masuk kedalam kelas yang akan anda berikan tugas atau kuis. Pilih tombol classwork terletak tepat dibawah paling tengah.
Pilihlah opsi yang anda inginkan.
![]() |
Gambar 2.2 Jenis Opsi Classwork |
Ingat gambar diatas adalah tampilan jika anda mengakses google classroom dengan smartphone. Jika mengunakan komputer atau laptop akan menampilkan opsi yang lebih spesifik. Pada opsi Question, google classroom membatasi satu poin pertanyaan saja kepada siswa. Itu artinya opsi ini tidak cocok dijadikan untuk sarana ujian atau test yang memuat pertanyaan yang cukup banyak. Nah inilah salah satu kelemahan jika google classroom diakses dengan smartphone android kita.
Bagaimana cara memberikan tugas pada siswa?
Kita tinggal pilih opsi Assignment, akan muncul tampilan berikut:
![]() |
Gambar 2.3. Contoh tugas |
pada kolom title silahkan anda isi dengan judul tugas yang anda inginkan. Isi deskripsi dengan tugas yang jelas agar para siswa tidak menjadi bingung. Anda juga bisa melampirkan gambar, dokumen, video, bahkan link jika diperlukan. Atur point dengan nilai sesuai keinginan, pada opsi due akan memuat waktu terakhir pengumpulan tugas. Sehingga ketepatan waktu pengumpulan tugas para siswa akan termonitoring dengan baik. Untuk opsi topik tinggal disesuaikan.
Tugas ini juga bisa dibuat jadwal atau schedule untuk diposting. Coba perhatikan gambar diatas pada pojok kanan atas pilih tanda titik tiga. Maka akan muncul tampilan untuk membuat jadwal post sesuai keinginan anda. Next langsung kita post deh...!
Oke pembaca sekian artikel yang bisa saya post hari ini. Untuk detil penggunaan aplikasi google classroom dengan laptop atau komputer akan saya post pada postingan artikel selanjutnya.
0 Comments